Techno

XL Axiata Tawarkan Bundling eSIM 60GB dengan Xiaomi 15 Series

ltcreno.com – Bundling eSIM 60GB yang diwarkan PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) eksklusif dengan Xiaomi 15 dan 15 Ultra, dimulai sejak 15 Maret 2025.

“Baca juga : Apakah Penyedia WiFi Bisa Melihat Aktivitas Internet Kita”

Alfons Eric Bosch Sansa, Director & Chief Marketing Officer, mengungkapkan bahwa kerja sama ini menunjukkan komitmen mereka untuk menyediakan layanan terbaik yang cepat dan sesuai dengan kebutuhan digital masyarakat Indonesia. Program ini diharapkan mendapat sambutan positif dari pasar, berkat spesifikasi unggulan dari Xiaomi 15 Series yang sangat mendukung kebutuhan pelanggan.

Proses aktivasi eSIM XL Axiata dirancang mudah dan cepat. Pelanggan hanya perlu mengakses situs resmi XL dan mengikuti langkah-langkah yang diberikan. Aktivasi dapat dilakukan dengan menggunakan jaringan WiFi atau koneksi internet lainnya. Setelah aktivasi selesai, pelanggan dapat langsung menikmati kuota yang diberikan dan memantau penggunaannya melalui aplikasi myXL.

Bonus kuota internet

Wentao Zhao, Country Director Xiaomi Indonesia, menyambut positif kolaborasi ini. Dia percaya bahwa bundling ini akan memberikan nilai tambah bagi konsumen Indonesia. Kerja sama ini juga mencerminkan komitmen Xiaomi untuk memberikan teknologi terbaik, dengan dukungan jaringan internet berkualitas dari XL Axiata

Xiaomi 15 memiliki layar OLED CrystalRes 6,36 inci dengan resolusi tinggi dan refresh rate 120Hz. Smartphone ini dilengkapi dengan kamera utama Leica VARIO-SUMMILUX beresolusi 50MP OIS, kamera telefoto Leica 50MP OIS, dan kamera ultrawide Leica 50MP. Selain itu, kamera depan Xiaomi 15 beresolusi 32MP.

Program bundling ini dapat ditemukan di berbagai platform penjualan resmi, baik online maupun offline, dengan proses aktivasi yang cepat dan praktis. Informasi lebih lanjut mengenai paket ini, dapat diakses melalui situs resmi XL atau gerai resmi Xiaomi di seluruh Indonesia.

“Baca juga : Tips Sederhana Menghindari Stres dan Menikmati Hidup Bahagia”

Kolaborasi ini sejalan dengan visi XL Axiata dan Xiaomi untuk terus mendukung pertumbuhan ekosistem digital di Indonesia. Melalui penawaran ini, mereka berharap dapat memberikan pengalaman internet terbaik bagi pengguna smartphone dengan konektivitas cepat dan stabil.

beniss

Share
Published by
beniss

Recent Posts

Huawei Tinggalkan Windows, Pilih HarmonyOS dan Linux

ltcreno.com - HarmonyOS dan Linux kini menjadi andalan dua alternatif pilihan Huawei, tidak lagi dapat…

6 hours ago

Tablet Gaming ASUS dengan IGP Setara RTX 4060 di Indonesia

ltcreno.com - IGP setara RTX 4060 menjadi performa grafis yang setara dengan perangkat terbarunya Asus…

1 day ago

Tablet Tecno MegaPad 11 Resmi di Indonesia, Pakai Helio G99

ltcreno.com - Tablet Tecno MegaPad 11 resmi diluncurkan di Indonesia pada Selasa (18/3/2025), bersamaan dengan…

3 days ago

Asus ROG Phone 9 Pro: Harga dan Spesifikasi Terbaru 2025

ltcreno.com - Asus ROG Phone 9 Pro rilis sebagai varian tertinggi dari seri ROG Phone…

4 days ago

Diskon Gila HP Samsung Jelang Lebaran, Cek Daftarnya

ltcreno.com - HP Samsung jelang Lebaran 2025 memberikan diskon besar-besaran untuk berbagai model HP di…

4 days ago

Xiaomi Walkie-Talkie 3 Chat Edition Hadir dengan Fitur Canggih

ltcreno.com - Walkie-Talkie 3 Chat Edition yang diluncurkan Xiaomi adalah perangkat komunikasi yang ringan dan…

5 days ago